Font Size:
PERKEMBANGAN ARTIKEL PENELITIAN MULTIPEL REPRESENTASI DALAM PEMBELAJARAN SAINS NASIONAL DAN INTERNASIONAL
Last modified: 2018-12-12
Abstract
Kajian literatur ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan artikel penelitian multipel representasi di dalam dan luar negara Indonesia. Data dan informasi di dapatkan dari sumber aslinya. Dalam kajian ini dipilih 10 artikel dasar dengan tujuan untuk dianalisis mengenai pembelajaran multipel representasi yang diterapkan pada peserta didik pada usia sekolah maupun pada tingkat universitas. Diantaranya 5 penelitian yang dilakukan di Indonesia dan 5 artikel internasional. Penelitian pada artikel nasional lebih didominasi oleh jenis penelitian eksperimen yaitu mencari tahu pengaruh multipel representasi, sedangkan artikel internasional meneliti mengenai multipel representasi dalam berbagai sudut pandang, yaitu berupa pengembangan, ataupun analisis. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran multiple representasi berperan penting dalam dunia pendidikan serta berpengaruh positif terhadap kemampuan penyelesaian soal, literasi sains, pembuktian, kemampuan kognitif siswa dan lain sebagainya
Keywords
Multipel representasi; nasional; internasional
Full Text:
PDF